Kabid Humas Polda Jabar : Bulan Suci Ramadhan Polisi Bakti Sosial Di SLB Negeri A Citeureup*
SuryaBatara-Kapolres Cimahi Polda Jabar AKBP Imron Ermawan, S.H., S.I.K., M.H. beserta jajaran melaksanakan bakti sosial dengan memberikan bantuan berupa beras 100 Kg, Indomie 8 Dus dan Minyak Goreng sebanyak 1 Dus, sabtu (09/04/2022) di Mesjid Ruhul Qolbi SLB Negeri A Kel. Citereup Kec. Cimahi Utara Kota Cimahi.
Kegiatan bakti sosial Polres Cimahi Polda Jabar tersebut merupakan program sosial untuk menumbuhkembangkan rasa peduli dan empati terhadap masyarakat tidak mampu saat menghadapi pandemi Covid 19.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengungkapkan bahwa bantuan sembako yang diberikan Kapolres Cimahi kepada masyarakat tidak mampu merupakan wujud kepedulian terhadap sesama, terlebih dimasa bulan suci Ramadhan ini.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Waka Polres Cimahi Polda Jabar Kompol Niko Nurallah Adi Putra S.H., S.I.K., M.H., Kabag Ops Polres Cimahi Kompol Zulkarnaen, S.H.,S.I.K.,M.I.K., Kasat Lantas Polres Cimahi AKP Sudirianto, S.H., M.M., Kasat Sabhara Polres Cimahi AKP Dudi Iskandar, S.H., Kasat Intelkam Polres Cimahi AKP A. Dody Hermawan, S.H., M.H., Kasi Humas Bagian Ops Polres Cimahi, AKP Hendra Solih, S.H., Kanit Lantas Polsek Cimahi, IPTU Kosasih, Bhabinkamtibmas Citereup Polsek Cimahi Aiptu Johan, Kepala Sekolah SLB N A Citereup Kota Cimahi Sdr. Sudarman S.Pd.,M.Pd., dan Kepala Asrama SLB N A Citereup Kota Cimahi Sdr. Saefudin S.P.d
Kapolres Cimahi Polda Jabar AKBP Imron Ermawan, S.H., S.I.K., M.H. menuturkan selama bulan ramadhan kami akan terus menebarkan kebaikan bagi masyarakat, selain mengharapkan ridho Allah Swt, kami mencoba untuk membantu meringankan beban masyarakat pada massa pandemi Covid 19 seperti sekarang ini.
"Saya juga menghimbau kepada masyarakat untuk segera melaksanakan vaksinasi sebagai suatu langkah penanggulangan pandemi ini." ujarnya.
Bandung, 09 April 2022
Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar
H. Deden S
Posting Komentar